Lizzo Tetap Yakin dan Penuh Semangat di Lagu Baru

Galeri Seni Video Opsi

Fokuskini – Lizzo kembali memanaskan suasana dengan merilis singel barunya, “Still Bad” yang kini tersedia di semua platform streaming melalui Nice Life Recording Company/Atlantic Records.

Di lagu tersebut, menurut mxdwn, Lizzo tetap yakin dengan apa yang telah ia lakukan dalam lagu yang penuh semangat dan percaya diri.

Nada bas yang menghentak mengatur tempo lagu di antara ketukan nada kibor bergaya 1980-an yang berirama dengan tepukan menggema.

Di bagian reffrain ia menyanyikan lirik lagu: “I don’t need him. I need a drink,” dengan membiarkan gitar funk menyala-nyala.

Merangkul rasa percaya diri, karisma, dan kekuatannya, Lizzo memicu nyanyian yang bagai tidak tertahankan: “After everything, I’m still surviving and I’m still bad, baby, so bitch I can’t complain.”

Di setiap adegan pada video musiknya, Lizzo begitu bersemangat menerjemahkan energi musikal ke atas layar.

“Still Bad” hadir setelah “Love In Real Life” yang menjadi rilisan solo pertama Lizzo dalam tiga tahun kemudian sejak 2022.

Video musiknya disutradarai oleh Colin Tilley, dan video musiknya telah ditonton sebanyak lebih dari tujuh juta kali di YouTube dan terus bertambah, sementara lagunya telah disimak lebih dari dua juta kali di Spotify sejauh ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *