FOKUSKINI – Antonio Banderas (Desperado, The Mask of Zorro, Philadelphia, Interview With the Vampire) tahun ini bakal dianugerahi lifetime achievement award, CineMerit di Munich International Film Festival (Filmfest Muenchen).
Banderas memulai karier aktingnya pada era tahun 1980-an bersama sutradara sesama asal Spanyol, Pedro Almodovar. Film-filmnya termasuk antara lain Labyrinth of Passion (1982), Matador (1986) dan Tie Me Up! Tie Me Down! (1989).
Film layar lebar terbaru aktor kelahiran Malaga, Spanyol usia 58 tahun ini, “Pain and Glory” baru saja bulan lalu diputar perdana di Cannes 2019, dimana karakter perannya gemilang dihargai sebagai Aktor Terbaik.
Banderas diagendakan hadir di festival film Munich pada 29 Juni nanti guna menerima langsung penghargaan khusus lifetime achievement tersebut dengan ikut menyaksikan pemutaran perdana Pain and Glory di Jerman.
Sebagai bagian acara spesial awarding buat Banderas, Filmfest Muenchen juga menayangkan beberapa film yang dibintanginya yaitu Tie Me Up! Tie Me Down!, Desperado, The Mask of Zorro, serta film drama musikal penyutradaraan Alan Parker (1997), Evita yang selain dibintangi Banderas juga dimainkannya bersama Madonna yang memenangi Aktris Terbaik Golden Globe 1997.
Munich International Film Festival tahun ini diadakan mulai 27 Juni hingga 6 Juli. (yay/dari berbagai sumber)