“The River Is Rising,” Kerja 1 Tujuan Slash Jelang Guns N’ Roses Terbaru

Agenda Baru LEISURE TIME Muziek! Reka Gaya

Fokuskini – Slash merilis singel baru bertajuk “The River Is Rising” pada pekan ini. Gitaris kelompok musik hard rock legendaris Guns N’ Roses mengungkapkan tentang lagu barunya — yang telah dirampungkan bersama-sama Myles Kennedy dan The Conspirators siap dirilis hari Jumat (22/10/2021), dan diambil dari album studio mendatang.

Dalam klip teaser untuk lagu tersebut di akun Twitter pribadinya, Slash mengatakan, “Ini adalah pertama kalinya kami benar-benar memainkan segalanya gitar, bas, dan drum secara live pada saat yang sama, dan menyimpan utuh semua lagu tersebut. Kami juga melakukan isian vokal secara live dengan baik.”

“Jadi rekamannya hanya terdengar seperti band yang memainkan lagu-lagu yang kami bawakan, tapi itulah yang kami mainkan saat ini. Dan itulah tujuan kami.”

Myles sebagai vokalis melengkapi lineup dengan bassis Todd Kerns, drumer Brent Fitz dan gitaris Frank Sidoris — mengakui bahwa dirinya menganggap itu sebagai “live record” karena cara mereka bekerja di studio.

Musisi berusia 56 tahun itu menyebut album kolaborasi tersebut menjadi tindak lanjut dari “Living the Dream” (2018) yang merupakan album solo ke-4 Slash, dan yang ketiga dengan Myles dan The Conspirators .

Pada bulan Desember, Slash berharap dirinya akan merilis dua album sekaligus pada tahun ini — satu dengan Guns N’ Roses dan satu lagi dengan Myles Kennedy dan The Conspirators.

Guns N’ Roses terakhir mengeluarkan album studio pada 2008, ketika mereka merilis “Chinese Democracy”. (music-news/yay)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

five + three =