Konser Promo Album Anyar Lorde “Solar Power” (Februari-Juni 2022)

Agenda Baru LEISURE TIME MOMENTUM Muziek! Podium Reka Gaya

Fokuskini – Lorde mengumumkan jadwal pelaksanaan tur dunia untuk konser musiknya pada Februari-Juni 2022 berawal di negaranya, Selandia Baru (NZ), lalu Australia, selanjutnya Kanada, Amerika Serikat, Inggris, dan kawasan Eropa.

Konser keliling Lorde nanti menjadi panggung promosi album studionya mendatang, Solar Power yang direncanakan dirilis pada 20 Agustus 2021 melalui Republic Records.

Bersamaan dengan itu, sudah dibagikan pula daftar lagu dan sampul album, di mana Lorde terlihat berada di pantai mengenakan gaun kuning berwarna serupa dengan yang dikenakan di video musik untuk judul lagu, “Solar Power.”

Konser tur Lorde akan dimulai di Electric Avenue Festival, Christchurch, NZ pada 26 Februari 2022. Dirinya akan menghabiskan waktu hampir sebulan untuk konsernya di Selandia Baru dan Australia sebelum terbang ke AS untuk agenda konser di Amerika Utara.

Dimulai dengan konser di lokasi legendaris Opry House di Nashville, Tennessee pada 3 April. Tempat terkenal Amerika Utara lainnya yang dikunjungi konser Lorde termasuk Meridian Hall di Toronto, Ontario, Radio City Music Hall di New York, The Met di Philadelphia, The Chicago Theatre, WaMu Theater di Seattle, Shrine Auditorium di Los Angeles, dan konser keliling terakhir AS berlangsung di Santa Barbara Bowl.

Tur Eropa akan dimulai di O2 Academy, Leeds, Inggris pada 25 Mei, serta rangkaian akhirnya di O2, Manchester dan Birmingham, Inggris, ditambah dua malam di Roundhouse, London, Inggris. Kota-kota Eropa lainnya yang akan ia singgahi termasuk Paris, Amsterdam, Barcelona, ​​​​Zürich, Munich, Roma, dan Berlin.

Lorde merilis pernyataan resmi dibalik album Solar Power mendatang, seperti dikutip mxdwn, ia menjelaskan, “Album ini adalah perayaan dunia alami, upaya untuk mengabadikan perasaan mendalam dan transenden yang saya miliki ketika saya berada di luar ruangan. Pada saat sakit hati, kesedihan, cinta yang mendalam, atau kebingungan, saya mencari jawaban dari alam. Saya telah belajar untuk bernapas dan mendengarkan. Inilah yang terjadi.”

Album ketiga teranyar Lorde dengan singel utama “Solar Power” akan terdiri dari dua belas lagu secara totalnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

− 4 = three