Advan Kembali Pertegas Kehebatan di Market Laptop

Layar Info Podium

Fokuskini – Pasar produk unggulan laptop baru-baru ini dikejutkan dengan kembalinya Advan ke persaingan industri komputer. Advan kembali mempertegas kehebatan di market laptop, atau bahkan menurut Andy Gusena selaku Brand Director Advan saat konferensi pers di Black Owl Resto, Kelapa Gading, Jakarta Utara kemarin, kenyataan baru yang mampu membikin yang lain jadi jiper.

Begitulah, pada awal kuartal ketiga 2023 ini, Advan sudah menghadirkan empat laptop berspesifikasi tinggi di kategori kebutuhan kategori dunia kerja, kreator, 2-in-1, hingga menjangkau kalangan gamer dengan berbagai spesifikasi tinggi.

Dimulai dari Advan 360o Stylus, diharapkan produk-produk unggulan Advan yakni Advan WorkPro serta Advan WorkPlus dan Advan PixelWar bisa memenuhi kebutuhan dari masyarakat konsumen laptop di Indonesia.

Apalagi, dikatakan General Manager Advan Aliudin Sutedja, peluncuran tiga karya bernilai tinggi ini sudah melalui berbagai banyak riset serta development internal dan diikuti hasil kerja keras buat masyarakat menengah sebagai segmen pembeli terbesar.

“Teknologi sekarang sudah seperti commodity. Hampir semua orang terhubung dan tidak bisa lepas dengan yang namanya teknologi. Oleh karena itu, Advan ingin menghadirkan perangkat, yaitu laptop, yang bukan hanya bagus di luar, elegan, tipis dan ringan, tetapi juga high performance untuk konsumen Indonesia,” ujar Chandra Tansri, CEO Advan saat memberikan sambutannya di Press Conference Advan, kemarin.

Pandemi menjadi faktor kuat market laptop berkembang sangat pesat selama 2-3 tahun belakangan ini. Adanya keinginan untuk bekerja secara mobile dan aktivitas work from home serta belajar secara online, menjadikan kebutuhan memiliki laptop menjadi sangat tinggi.

Nilai transaksi industri laptop secara global diperkirakan akan meningkat mencapai USD11,8 Milliar di akhir tahun 2031.

“Kami turut senang atas hadirnya empat laptop Advan ini, dan sangat mendukung Advan menjadi brand terbaik di kategori laptop PC. Kami melihat prospek yang sangat baik bagi Advan untuk berkembang, karena memang sangat sesuai dengan kebutuhan market di Indonesia,” puji Donnie Brahmandhika sebagai Retail & Product Enablement Manager AMD Indonesia.

“Berdasarkan penelusuran data historis, produk Advan banyak dicari dan dibeli oleh user online di Tokopedia. Kami sangat senang atas kolaborasi yang terjalin selama ini dan optimis Advan bisa menjadi brand terbaik di kategori laptop PC. Advan sangat hebat dalam mencari peluang pasar, dan bisa membuat produk teknologi komputer yang memang sangat dibutuhkan oleh market,” ungkap Rr Arum Saratika, Head of Electronics Tokopedia.

Rangkaian produk laptop unggulan Advan bisa dibeli di Official Store Advan, dan ada harga khusus selama periode launching terbaru mereka, yakni secara spesial untuk laptop WorkPlus di harga Rp 6.999.000 sampai pada 14 Agustus 2023 di Tokopedia (normal Rp 7.299.000), untuk laptop WorkPro di harga Rp 4.999.000 mulai 7-21 Agustus di Shopee (normal Rp 5.299.000), dan untuk laptop PixelWar di harga Rp 10.999.000 sejak 25-31 Agustus (normal Rp 11.999.000).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

+ ten = nineteen