Bek Legendaris Man Utd Latih Skuad Timnas Irlandia

Podium TakTik

Fokuskini – Legenda defender Manchester United, John O’Shea ditunjuk sebagai pelatih kepala tim nasional Republik Irlandia untuk sementara waktu.

Mantan bek ini, yang memainkan 393 pertandingan dalam 12 tahun karirnya bersama Man United, memulai tugasnya pada pertandingan persahabatan negaranya melawan Belgia dan Swiss.

Penunjukan sementara O’Shea akan membuatnya memegang posisi tersebut hingga April, ketika Asosiasi Sepak Bola Irlandia (FAI) berharap untuk mengisi perannya sekarang secara lebih permanen.

Sebagai pemain, ia memperoleh 118 kesempatan bermain untuk tanah airnya, yang menempatkannya di peringkat ketiga dalam daftar penampilan sepanjang masa.

“Saya senang bisa kembali (dan) menjadi pimpinan staf kepelatihan putra senior sebagai Interim Head Coach (diawali) untuk dua pertandingan persahabatan internasional melawan Belgia dan Swiss,” ujarnya kepada situs FAI.

“Merupakan suatu kehormatan luar biasa untuk memimpin timnas memasuki jendela internasional bulan Maret. Seperti yang diketahui semua orang, saya selalu merasa sangat bangga mewakili negara saya, baik selama karier saya sebagai pemain atau baru-baru ini, sebagai bagian dari staf pelatih tim senior putra dan U-21,” tambahnya.

Asisten pelatih Crystal Palace saat ini, Paddy McCarthy ditentukan mendampingi pria berusia 42 tahun itu sebagai tangan kanannya .

“Saya memiliki keyakinan besar pada kelompok pemain ini untuk memenangkan pertandingan sepakbola dan menantikan beberapa hasil positif,” tambah O’Shea, mantap.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

ninety two − = 89