Pencak Silat Terus Diperjuangkan Jadi Cabor di Olimpiade

Galeri Seni MOMENTUM Podium Tempo Doeloe

Fokuskini – “Pencak silat harus kita upayakan menjadi salah satu cabang olahraga yang dipertandingkan di Olimpiade. Sampai saat ini, pencak silat baru bisa menembus Asian Games. Di perhelatan Asian Games 2018 lalu cabor pencak silat menjadi penyumbang medali emas terbanyak untuk Indonesia.” Harapan manis Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali tersebut menjadi wajib diperjuangkan, terutama di kejuaraan dunia, Indonesia menunjukkan dominasinya

Peluang besar pun terbuka saat Indonesia nanti mengikuti bidding penawaran sebagai tuan rumah Olimpiade 2032, sesuai arahan Presiden Joko Widodo “Tahun 2032 kita berencana menjadi tuan rumah Olimpiade,” ujarnya.

“Saat menjadi tuan rumah Olimpiade 2032 nanti, tentu kita tidak ingin hanya menjadi penyelenggara saja tetapi kita juga ingin berprestasi pada cabang-cabang olahraga yang dipertandingkan,” tuturnya.

Sebagai olahraga warisan leluhur serta asli dari Indonesia, Menpora RI berharap pencak silat dapat dikembangkan dengan berbagai cara agar dunia tahu hingga mampu dipersembahkan secara internasional. “Silat adalah olahraga beladiri warisan leluhur dan warisan budaya bangsa harus kita kembangkan. Beberapa negara telah mengembangkan olahraga beladiri. Kita di Indonesia tentu harus secara terus menerus mendorong pengembangan pencak silat ini,” tambahnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

38 − = thirty four