Fokuskini – Para petinggi klub juara bertahan liga sepakbola utama Spanyol, Real Madrid dilaporkan dibuat jengkel dengan awal karier sensasional James Rodriguez kini di Everton.
Rodriguez (29) meninggalkan Real untuk bergabung dengan The Toffees di kancah liga primer Inggris (Premier League),dengan status bebas transfer setelah dianggap surplus oleh Zinedine Zidane selaku pimpinan pelatih di Bernabeu.
Pemain internasional Kolombia itu memperoleh kartu as lagi di bawah asuhan Carlo Ancelotti di Merseyside, mencatatkan tiga gol dan empat assist dalam enam pertandingan pertamanya.
Menurut sumber kompeten di kanal situs sepakbola Spanyol, AS, sukses awal karier Rodriguez di Premier League telah menimbulkan kekecewaan besar bagi para pejabat Real.
Diyakini, mereka terang-terangan menunjukkan kekecewaan itu terhadap Zidane dan tim manajemennya terkait penanganan pemain selevel Rodriguez.
Bersama dengan Rodriguez, Zidane mengizinkan Gareth Bale, Sergio Reguilon, dan Dani Ceballos meninggalkan klub pada jendela transfer musim panas, tetapi disinyalir pihak pejabat di Los Blancos yakin mereka semua bisa menjadi anggota sangat berguna di skuad Madrid, yang memulai awal sulit musim ini, dengan kalah 1-0 di kandang pada Sabtu lalu dari Cadiz yang baru saja promosi.
Everton, di sisi lain, telah mengambil 13 poin dari lima pertandingan pertama mereka dan memimpin klasemen di musim baru kompetisi bersama bos sarat pengalaman Ancelotti, dengan Rodriguez yang berperan sebagai penghubung di lini tengah.
Beliau kembali tampil bagus dalam hasil imbang 2-2 dengan rival Merseyside Liverpool pada hari Sabtu, memberikan umpan kepada Michael Keane untuk ikut andil menyamakan kedudukan setelah Sadio Mane, penyerang sayap LFC membuka skor. (dailystar/yay)