Morata dan Griezmann Andalan Lini Depan Atleti di Liga Champions

Layar Info Podium TakTik

Fokuskini – Atletico Madrid memiliki agenda untuk menghadapi Lazio di laga ke-6 babak penyisihan grup Liga Champions UEFA. Cívitas Metropolitano siap menggelar pertandingan Atleti melawan Lazio di matchday terakhir penentuan yang terbaik menuju 16 Besar.

Dengan kedua skuad tersebut sudah lolos ke babak 16 Besar di kompetisi kasta utama Eropa tersebut, maka pertandingan pada Kamis dini hari nanti (14/12/2023) menjadi penentuan siapa yang finis pertama, dan siapa yang finis kedua di Grup E.

Atleti membutuhkan setidaknya hasil imbang untuk mengamankan posisi teratas, sementara Lazio membutuhkan tiga poin untuk mampu menyalip Los Rojiblancos.

Hasil yang diperoleh dalam 5 pertandingan sebelumnya di babak penyisihan grup ini sudah mencukupi bagi Atleti untuk menjadi bagian jajaran klub sepakbola Eropa yang kerap kali bersaing dan memastikan lebih dulu lolos ke babak berikutnya, dengan tidak terkalahkan melalui 3 kemenangan dan dua kali seri di penyisihan grup.

Salah satu hasil imbang terjadi saat melawan Lazio di stadion Olimpico (1-1) pada laga perdana penyisihan Grup E. Namun sejarah pertemuan melawan Lazio cukup positif bagi Atleti dari 5 kali laga, Atleti menang 3 kali, imbang 2 kali, dan hanya kalah sekali.

Álvaro Morata dengan 5 gol, dan Antoine Griezmann 4 gol, sejauh ini menjadi senjata andalan di lini serang utama Atleti di Liga Champions, dan menjaga keberuntungan mereka di depan gawang dihrapakan menjadi faktor kunci dalam mencapai tujuan.

foto: Gonzalo Arroyo Moreno/Getty Images

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

twenty − seventeen =