Performa Luar Biasa Ebrar Karakurt Jadi Jaminan Turki

Layar Info Podium TakTik

Fokuskini – Türkiye (Turki) terus menemukan performa terbaik mereka menjelang puncak final Volleyball Nations League 2023, dimana regu Eropa ini mengamankan kemenangan keempat mereka dalam lima pertandingan terakhir pada hari Jumat tadi di Bangkok, Thailand.

Para pebolavoli putri Turki itu memasuki lapangan dengan sudah membawa jaminan masuk final, tetapi tidak melunak menekan lawan Brasil yang kuat, dengan hasil raihan kemenangan 3-0 (25-22, 25-15, 25-22) di Hua Mark Indoor Stadium.

Kemenangan tersebut mengamankan peringkat ketiga Türkiye di klasemen sementara, karena regu bolavoli yang dilatih Daniele Santarelli kini mengoleksi delapan kemenangan dan 26 poin, dan tak bisa lagi dikejar oleh Brasil yang berada di urutan keempat dengan tujuh kemenangan dan 21 poin.

“Serigala Hitam” Ebrar Karakurt tampil luar biasa melawan Brasil, memimpin penyerangan Turki dengan 19 poin – 18 mematikan dan satu ace –.

“Kami merasa sangat senang dengan kemenangan ini, karena Brasil memiliki banyak pemain berkualitas dan (juga) bintang di tim mereka,” kata Ebrar Karakurt, sang opposite hitter.

“Kami akan berada di pool yang sama di turnamen Kualifikasi Olimpiade, dan ini membuat kami lebih percaya diri. Saya merasakan tekanan, tetapi saya selalu ingin membantu tim saya. Kami memiliki skuad yang hebat dan setiap orang yang masuk dari bangku cadangan memiliki kemampuan untuk menentukan (hasil) pertandingan bagi kami. Menyelesaikan fase Penyisihan di tiga besar akan sangat besar(artinya) bagi kami,” lanjut keterangannya di volleyballworld.com.

Outside hitter Ilkin Aydin mengumpulkan 12 poin (11 mematikan, satu blok), dan middle blocker Eda Erdem, menambahkan 11 (poin kemenangan), dengan lima pukulan mematikan dan enam blok tertinggi di pertandingan tadi, juga mendapat dua digit dalam penilaian.

Pencetak gol terbanyak skuad Brasil adalah rookie VNL Maiara Basso yang menuntaskan tugas dua set pertama sebagai outside hitter dan yang set terakhir sebagai opposite. Pemain berusia 27 tahun itu membukukan 12 poin, dengan sepuluh mematikan, satu ace, dan satu blok.

Permainan kuat Türkiye di depan net adalah faktor utama dalam pertandingan tersebut, sebagai salah satu negara wakil Eropa, Turki jauh lebih efisien daripada negara Amerika Selatan tersebut dalam total kills (47 banding 35) dan blok (13 banding lima). Kedua tim nasional itu mencatatkan satu ace, dan para pemain Turki itu lebih banyak perolehan poin karena kesalahan lawan (19 banding 14).

Kedua timnas tersebut akan mengakhiri tahap Fase Penyisihan VNL mereka pada hari Minggu (2/7/2023, dengan Turki menghadapi Kroasia mulai pukul 13.00 WIB, dan pertemuan Brasil dengan tuan rumah Thailand pada pukul 20.30 WIB disiarkan live streaming di Vidio.

Jadwal hari Sabtu ini di Bangkok akan ada duel antara Italia dan Kroasia pada pukul 13.00 WIB, serta pertemuan yang melibatkan Belanda dan Kanada pada pukul 17:00 WIB, dan Derby Asia antaraThailand dan Jepang pada pukul 20.30 WIB.

foto: getty images

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

fourteen − seven =